Taring Lampung

Taring dan Diskominfotik Lampung Komitmen Bangun Jurnalisme Berkualitas

ISTIMEWA

SMARTNEWS.ID – Organisasi Pers Pewarta Dalam Jaringan (Taring) dan Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Provinsi Lampung, komitmen membangun jurnalisme berkualitas.

Kesepakatan itu dibangun saat jajaran Taring Lampung bersilaturahmi dengan Kepala Diskominfotik Lampung, Ganjar Jationo, di ruang kerjanya, pada Senin, 13 Oktober 2025.

“Kami sangat mendukung kehadiran Taring di Lampung, semoga dapat mewarnai jurnalisme di Lampung. Bagus, teman-teman membuat organisasi seperti ini, terpenting bangun kekompakan,” ujar Ganjar Jationo.

Taring yang kini memiliki anggota mencapai puluhan jurnalis, harap dia, mampu mengedepankan kebenaran, akurasi, independensi, dan objektivitas dalam penyampaian informasi.

“Semua media sama, nasibnya saja yang berbeda-beda,” ujar dia seraya bergurau. Terpenting, lanjutnya, bagaimana media membangun jurnalisme yang mudah dipahami publik.

Sementara itu, Ketua Taring Lampung Yusmart DS, mengapresiasi Diskominfotik Lampung yang telah berperan membangun ekosistem komunikasi publik yang sehat, transparan, dan akuntabel.

Sebagai penghubung antara pemerintah dan media, Diskominfotik diharapkan dapat menjamin kebebasan pers bagi pewarta yang melakukan tugas jurnalistik di lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung.

Seperti diketahui, pada pertemuan tersebut Kepala Diskominfotik didampingi Kepala Bidang Pengelolaan Komunikasi Publik, Muhammad Afrizal Arsyita.

Sementara dari pihak Taring, turut dihadiri Dewan Pengawas, Juanda Hipni; Dewan Kehormatan, Wahyudi; Wakil Ketua, Slamet Hendri Tjaja; Sekretaris dan Bendahara, Asmarani dan Arta Meiktya Fora; dan sejumlah kepala bidang. (***)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close