SMARTNEWS.ID – Sebanyak 147 warga Desa Karang Pucung, Kecamatan Way Sulan, Lampung Selatan, menerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD), periode Oktober-November 2022 sebesar Rp600 ribu per penerima. Penyaluran BLT DD, dilaksanakan di balai desa setempat, Jumat (11/11/2022).
Sekretaris Desa Karang Pucung, Muhammad Wasito, mewakili Kepala desa setempat mengatakan penerima BLT DD di desanya tercatat 147 penerima. BLT DD tahap ketiga yang diberikan sebesar Rp600 ribu per penerima.
“Untuk satu bulannya, penerima BLT-DD mendapatkan uang tunai sebesar Rp 300 ribu,” katanya
Ditambahkan Muhammad Wasito, pihaknya telah menganggarkan dana DD untuk masyarakatnya sekitar Rp529.200.000. Dari anggaran tersebut, untuk penggunaan penyaluran BLT DD hingga November 2022, telah disalurkan sekitar Rp485.100.000.
“Untuk sisanya akan kita salurkan pada Desember mendatang. Mudah-mudahan dana yang diberikan ini bisa membantu dan bermanfaat bagi masyarakat kita,” katanya.
Sementara itu Sekretaris Kecamatan Way Sulan, Subadi mengatakan, di Kecamatan Way Sulan terdapat 8 desa. Masing-masing desa telah menganggarkan dan menyalurkan bantuan BLT DD ke masing-masing penerima yang ada di desanya.
“Masing-masing desa telah menyalurkan dana BLT DD sesuai dengan data penerimanya. Sampai saat ini, tidak ada kendala dalam penyalurannya. Kami juga berharapa kepada para penerima, agar benar-benar bisa memanfaatkan dana tersebut untuk kepentingan dan kebutuhan ekonomi masyarakat,” katanya. (ACENG)