Humaniora

Awal Ramadan 1443 H Siswa di Bandar Lampung Libur Sekolah Tiga Hari

ISTIMEWA

SMARTNEWS.ID – Pemerintah resmi menetapkan 1 Ramadan 1443 Hijriah jatuh pada Minggu, 3 April 2022. Artinya, mulai tanggal tersebut masyarakat sudah melaksanakan ibadah puasa.

Menyambut bulan yang penuh berkah ini, Pemerintah Kota Bandar Lampung melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, mengeluarkan surat edaran meliburkan siswa di awal Ramadan.

Surat dengan Nomor: 421/1403/IV.40/2022 yang ditandatangani Kepala Disdikbud Bandar Lampung Hj. Eka Afriana pada 30 Maret 2022, ini berisikan tiga hal dalam menghadapi Ramadan.

Pertama, pelaksanaan libur awal puasa Ramadan 1443 H/ 2022 M untuk jenjang TK/PAUD, SD, dan SMP di Kota Bandar Lampung dilaksanakan pada Senin, 4 April hingga Rabu, 6 April 2022.

Kedua, kegiatan belajar mengajar (KBM) pada Ramadan selain diisi pelajaran pokok, juga dapat diisi kegiatan keagamaan, seperti pesantren kilat, pengajian, kultum, dan lain-lain.

Terakhir, masih dalam isi surat edaran yang juga ditembuskan kepada Wali Kota Bandar Lampung itu adalah untuk sekolah mayoritas non muslim kebijakan tersebut dapat disesuaikan.

“Kebijakan hal itu berdasarkan kalender akademik Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bandar Lampung Tahun Ajaran 2021/2022,” ujar Kepala Disdikbud, Sabtu (3/4/2022). (***)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close