Ruwa Jurai

Kapolsek Katibung Cek Kesiapan Pos Pengamanan Nataru

Kapolsek Katibung AKP Aos Kusni Palah bersama Iptu Ilham Masjinda melakukan pengecekan kesiapan Pos Pengamanan Nataru di Desa Tarahan Kecamatan Katibung, Lampung Selatan. Sabtu(24/12/2022), FHOTO : SMARTNEWS.ID/ACENG

SMARTNEWS.ID — Kapolsek Kecamatan Katibung, Lampung Selatan, AKP Aos Kusni Palah bersama Wakapolsek Iptu Ilham Masjinda mengecek langsung kesiapan Pos pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Desa Tarahan Kecamatan Katibung. Pengecekan Pos Pengamanan Nataru itu dilakukan untuk mengetahui kesiapan dalam pengamanan dan pemantauan Nataru, Sabtu, (24/12/2022).

Kapolsek Kecamatan Katibung, AKP Aos Kusni Palah mengatakan, pengecekan Pos Pengamanan Nataru di Desa Tarahan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan dan perlengkapan dalam pengamanan Nataru 2022.

Apalagi, Pos Pengamanan Nataru berada dititik Jalan Lintas Sumatera berdekatan dengan Tanjakan Tarahan. Kemudian, Pos Pengamanan Nataru itu juga berdekatan dengan beberapa objek wisata seperti Pantai Pasir Putih, Sebalang dan beberapa objek wisata lainnya.

“sejauh ini situasi dalam pengamanan Nataru aman, lancar dan terkendali. Kita melakukan pengecekan ke Pos Nataru di Wilayah Kecamatan Katibung, untuk memastikan semuanya siap dalam mengamankan Nataru tahun ini,”katanya

Ditambahkan AKP Aos Kusni Palah, dalam pengamann Nataru diwilayah Kecamatan Katibung, pihaknya juga bekerjasama dan mendapatkan dukungan dari personil gabungan mulai dari personil TNI, SatPol PP, petugas kesehatan dan personil dari instansi terkait.

“kita harapkan semua petugas benar-benar memiliki rasa tanggung jawab dalam melaksanakan tugasnya untuk pengamanan Nataru. Ini juga sebagai salah satu bentuk pelayanan kita kepada masyarakat dalam memberikan rasa aman, nyaman dan damai,”katanya (ACENG)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close