IIB Darmayaja

LLDIKTI Wilayah II Soroti Literasi Lingkungan Generasi Muda

ISTIMEWA

SMARTNEWS.ID – Kepala LLDIKTI Wilayah II, Prof. Dr. Iskhaq Iskandar, M.Sc, menyoroti urgensi integrasi konsep pembangunan hijau ke dalam kurikulum pendidikan formal untuk meningkatkan literasi lingkungan bagi generasi muda.

Katanya, lebih dari 50 persen generasi muda Indonesia masih memiliki pemahaman yang rendah terkait isu pemanasan global dan perubahan iklim.

“Hal ini menjadi tantangan besar yang harus segera diatasi melalui pendekatan pendidikan yang relevan dan kontekstual,” ujar Prof. Iskhaq, Kamis, 9 Januari 2025.

Menurutnya, integrasi pendidikan lingkungan harus dilakukan dengan pendekatan kontekstual, yaitu mengaitkan topik pembelajaran dengan masalah lingkungan yang dihadapi sehari-hari.

Seperti pada jenjang SMA/sederajat, integrasi tersebut dapat diwujudkan melalui penggabungan mata pelajaran muatan lokal ke dalam proyek profil pelajar Pancasila.

Sementara di perguruan tinggi, konsep pembangunan hijau dapat diwujudkan melalui implementasi melalui delapan bentuk kegiatan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

Diketahui, Iskhaq menyoroti urgensi integrasi konsep pembangunan hijau juga disampaikan pada Seminar Nasional Hasil Penelitian dan Pengabdian 2025 yang digelar di Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya. (***)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close