DOK
SMARTNEWS.ID – Sebanyak 384.841 kendaraan pemudik masuk Provinsi Lampung melalui Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) ruas Bakauheni – Terbanggi Besar (Bakter).
Manager Area Jalan Tol Bakter PT Bakauheni Terbanggi Besar Toll, Andri Pandiko, mengatakan kendaraan pemudik melintas meningkat 41,6 persen dari volume lalu lintas (VLL) normal.
“Total 384.841 kendaraan pemudik melintas atau meningkat 41,6% dari VLL normal,” katanya menyampaikan informasi VVL arus mudik lebaran 2025, Minggu, 30 Maret 2025.
Ia mengatakan total kendaraan pada 21-29 Maret 2025 atau H-2 Lebaran 2025, pihaknya mencatat peningkatan trafik kendaraan yang masuk ke Jalan Tol Bakauheni – Terbanggi Besar.
Sementara terhitung sejak H-10 lebaran, tercatat VVL tertinggi pada Jumat, 28 Maret 2025 yaitu 52.191 kendaraan yang melintasi Tol Bakter atau meningkat 63,3 persen dari VLL biasa. (***)