Pendidikan

Buka Workshop Pendidikan, Kadisdikbud: Rapor Pendidikan Tingkatkan SPM Pendidikan

Kepala Disdikbud Bandar Lampung Hj. Eka Afriana, S.Pd, saat membuka workshop pendidikan, di Novotel Lampung Kota Bandar Lampung, Senin, 24 Juli 2023. DOK DISDIKBUD

SMARTNEWS.ID – Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek) menggandeng Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bandar Lampung melaksanakan Workshop Pendidikan, di Novotel Lampung, Bandar Lampung, Senin, 24 Juli 2023.

Workshop pendidikan tentang Pemanfaatan Rapor Pendidikan dalam Perencanaan Berbasis Data untuk Satuan Pendidikan yang diikuti guru serta kepala SD dan SMP negeri swasta se-Bandar Lampung, ini untuk menilai satuan pendidikan.

Widyaprada Ahli Utama Kemdikbudristek, Dr. Thamrin Kasman, pada workshop mengatakan, rapor pendidikan merupakan platform yang menyediakan data evaluasi sistem pendidikan yang berorientasi pada mutu dan capaian hasil belajar satuan pendidikan.

Pada rapor tersebut, ujarnya memiliki sejumlah manfaat bagi satuan pendidikan, diantaranya, referensi utama sebagai dasar analisis perencanaan dan tindak lanjut peningkatan kualitas pendidikan.

Sebagai sumber data yang objektif dan andal dengan penyajian laporan secara otomatis dan terintegrasi; instrumen pengukuran untuk evaluasi sistem pendidikan secara keseluruhan baik untuk evaluasi internal maupun eksternal.

Kemudian, katanya, sebagai alat ukur yang berorientasi pada mutu dan pemerataan hasil belajar, dan sebagainya. “Platform rapor pendidikan ini merupakan satu-satunya platform untuk melihat hasil Asesmen Nasional,” ujar dia.

Ia mengatakan, platform rapor pendidikan yang dirilis Kemdikbudristek ini telah diakui United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO). Pasalnya, platform ini dianggap memiliki data yang paling lengkap.

“Terlengkap kata UNESCO karena mengungkapkan fakta-fakta tentang elemen unsur-unsur pendidikan baik rumah tangga, sosial ekonomi, keadaan pendidikan, keadaan pendidik, cara pembelajaran, dan hasil pembelajarannya,” kata dia.

Sementara Kepala Disdikbud Bandar Lampung, Hj. Eka Afriana, S.Pd, saat membuka kegiatan mengaku akan menindaklanjuti hasil workshop rapor pendidikan sehingga dapat diterapkan pada satuan pendidikan di Kota Bandar Lampung.

Platform rapor pendidikan berbasis data yang katanya akan segera diterapkan di satuan pendidikan pada tahun ajaran baru ini, dapat meningkatkan standar pelayanan minimal (SPM) pendidikan Kota Bandar Lampung.

“Kami memiliki visi dan misi sama dengan Kemdikbudristek yakni ingin memajukan pendidikan. Untuk itu, Disdikbud berupaya bagaimana rapor pendidikan dapat dilaksanakan pada SD dan SMP negeri dan swasta se-Bandar Lampung,” ujarnya.

Diketahui, turut hadir pada workshop, Sekretaris Disdikbud Bandar Lampung Hi. Weka Tri Rakhmad, S.E, Plt Kepala Bidang Pendidikan Dasar Mulyadi Syukri, S.Sos, dan Kepala Subbagian Program dan Informasi Ardanis, S.Sos., M.M. (***)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close