Pringsewu

Pemerintah Kabupaten Pringsewu Bagikan Ribuan Bendera Merah Putih

SMARTNEWS.ID — Dalam rangka memperingati dan memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT-RI) ke 78 tahun. Pemerintah Kabupaten Pringsewu, membagikan ribuan bendera merah putih kepada masyarakat. Kegiatan itu dilaksanakan di area wisata kuliner Nggruput dan Perdakon di Komplek Perkantoran Pemkab Pringsewu. Minggu (23/07/2023).

Kegiatan itu dihadiri Pj. Bupati Pringsewu Adi Erlansyah, Sekretaris Daerah Drs.Heri Iswahyudi, M.Ag., Kapolres Pringsewu AKBP Benny Prasetya, Kepala Balai Pemasyarakatan Kelas II Pringsewu Prayudha Rachmadany, S.H., M.H., Dandim 0424 Pringsewu Letkol Arm. Micha Arruan, beserta Asisten dan para staf ahli.

Pj. Bupati Pringsewu Adi Erlansyah mengatakan, pembagian bendera merah putih yang dibagikan kepada masyarakat dan pengunjung Nggruput dan Perdakon merupakan kegiatan dalam memperingati HUT RI ke 78 tahun.

Hal ini juga sesuai dengan surat edaran dan perintah menteri dalam negeri dengan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih 2023, dengan nomor surat No. 400.10.1.1/1965/SJ tanggal 7 April 2023.

“dengan pembagian bendera merah putih ini, kita mengajak dan mengingatkan masyarakat, mahasiswa, pelajar dan lainya akan sejarah bangsa. Dimana, para pahlawan kita sudah berkorban harta dan nyawa dalam merebut kemerdekaan dari para penjajah. Oleh sebab itu, kita selaku penerus bangsa, wajib mengisi kemerdekaan ini dengan kegiatan yang positif dan sungguh-sungguh agar negara dan bangsa kita ini lebih maju lagi dalam segala bidang,”katanya

Sementara itu, Kepala Bakesbangpol Kabupaten Pringsewu Sukarman mengatakan, rencananya Pemerintah Kabupaten Pringsewu akan membagikan bendera merah putih kepada masyarakat sekitar 10 ribu bendera.

“untuk hari ini sekitar seribu bendera yang dibagikan kepada masyarakat dan pengunjung. Sisanya nanti akan disebarkan dan dibagikan melalui 9 kecamatan yang ada di Kabupaten Pringsewu, sampai 16 Agustus 2023,”ujar Sukarman yang juga ketua panitia penyelenggara kegiatan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih Kabupaten Pringsewu. (ARY/RlsKMF)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close