Ruwa Jurai

Diklatsar Pasmanix SMAN 6 Metro, Kepsek: Garda Terdepan Jaga Lingkungan Sekolah

DOK SMAN 6 METRO

SMARTNEWS.ID – Ekstrakurikuler Pencinta Alam SMA Negeri 6 Metro (Pasmansix) telah menyelenggarakan Pendidikan dan Latihan dasar (Diklatsar) Angkatan III, pada Sabtu, 17 Februari 2024, diikuti sebanyak 16 peserta.

Kegiatan ini mengambil tema “Mewujudkan Pasmansix Berkarakter Profil Pelajar Pancasila untuk Membentuk Generasi Sadar Lingkungan”. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala SMA Negeri 6 Metro, Sunarti, M.Pd.

Dalam sambutannya Sunarti, M.Pd, menyampaikan bahwa ekskul Pencinta Alam harus menjadi garda terdepan dalam hal peduli terhadap lingkungan, menjaga lingkungan sekolah dalam keadaan bersih. Beliau juga sangat mendukung kegiatan positif ini karena dapat sebagai sarana untuk meningkatkan pengetahuan dan kompetensi keterampilan peserta didik dalam hal berkegiatan petualang di alam bebas.

Lebih jauh Sunarti, M.Pd. menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan yang bersifat edukatif karena dapat menambah wawasan peserta didik dan melatih kreativitas, mental dan fisik. Peserta didik dapat belajar dari alam dan dapat mempertahankan diri dengan peralatan terbatas, mengembangkan kreativitas dan inovasi, menjadikan pribadi yang mandiri dan tidak mudah putus asa pada kegiatan di alam terbuka.

Pada Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) Angkatan III ini, Pasmansix bekerjasama dengan Tim Vertical Rescue Provinsi Lampung sebagai pemateri. Materi yang disampaikan pada Diklatsar tahun ini meliputi materi pengenalan gunung hutan, survival, rock climbing/panjat tebing dan praktik secara langsung Ascending dan Descending di gedung bertingkat SMA Negeri 6 Metro.

Di tempat terpisah, pembina ekstrakurikuler pecinta alam, W.F. Novita Sari, S.Si., M.Pd, menyampaikan bahwa Diklatsar Angkatan III ini diharapkan menjadi suatu kegiatan yang berguna untuk meningkatkan kompetensi dan partisipasi anggota pencinta alam dalam kegiatan pelestarian alam, kegiatan di alam bebas dan pembangunan generasi muda. Pelajar masa depan yang mempunyai karakter Profil Pelajar Pancasila.

Peserta Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) Angkatan III ini sangat semangat dan antusias mengikuti kegiatan dan berharap dapat melaksanakan kegiatan di alam terbuka seperti mendaki gunung dan latihan gabungan dengan Sispala lainnya. Kegiatan Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) Angkatan III ini ditutup dengan pelantikan seluruh peserta sebagai anggota muda oleh Pembina ekskul Pasmansix dan pembagian Kartu Tanda Anggota serta bet ekskul Pasmansix. (SUNARTI)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close