Bandar Lampung

H-2 Kedatangan Ibu Negara, SDN 2 Rawa Laut Bandar Lampung Sudah Steril

ISTIMEWA

SMARTNEWS.ID – SDN 2 Rawa Laut, Kota Bandar Lampung, Provinsi Lampung, menjadi salah satu tempat dikunjungi Ibu Negara Iriana Joko Widodo, pada Rabu, 8 Maret 2023.

Kehadiran istri Presiden Republik Indonesia bersama istri Wakil Presiden Wuri Ma’ruf Amin, dan para istri Menteri Kabinet, yakni dalam rangkaian Gerakan Sekolah Sehat.

Di sana, Ibu Negara dan rombongan akan mengikuti kegiatan cuci tangan bersama siswa TK, serta menyaksikan penampilan permainan tradisional yang dilakukan siswa SD.

Dua hari menjelang kedatangan Ibu Negara, SDN 2 Rawa Laut sebagai tempat lokasi, mulai disterilkan. Bahkan sejumlah anggota paspampres berbaju abu-abu, sudah berjaga-jaga.

Selain itu, tampak juga anggota TNI AD dan keamanan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, meninjau gedung sebagai tempat gerakan cuci tangan.

Kepala SDN 2 Rawa Laut Bandar Lampung, Joko Putranto, mengatakan persiapan pelaksanaan kegiatan tersebut sudah dilakukan sejak Minggu, 5 Maret 2023.

Katanya, Ibu Negara dijadwalkan melakukan gerakan cuci tangan bersama siswa-siswi di Kota Bandar Lampung sebagai Gerakan Sekolah Sehat.

“Cuci tangan nanti berlangsung di halaman. Dilanjutkan dngan senam dan pertujukkan permainan tradisional dari SD,” kata Joko Putranto, Senin 6 Maret 2023.

Persiapan penyambutan Ibu Negara, katanya, Paspampres telah datang ke sekolah sejak Minggu, guna melihat situasi sekolah. “Paspampres datang tadi malam,” tuturnya. (***)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close