Prestasi

Kepala SMKN 4 Bandar Lampung Dinobatkan Kemendikbudristek Kepala Sekolah Inspiratif 2022

Kepala SMKN 4 Bandar Lampung, Hj. Dewi Ningsih, M.Pd, mengabadikan momen saat berada di Kemendikbudristek, Jakarta. ISTIMEWA

SMARTNEWS.ID – Masyarakat Provinsi Lampung, patut berbangga terhadap Kepala Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 4 Bandar Lampung, Hj. Dewi Ningsih, M.Pd.

Kebanggaan itu bukan tanpa sebab, pasalnya Dewi Ningsih baru saja dinobatkan Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi sebagai Kepala Sekolah Inspiratif 2022.

Apresiasi itu diterimanya tepat pada Hari Guru Nasional (HGN), pada 25 November 2022, di Direktorat Kepala Sekolah, Pengawas Sekolah, dan Tenaga Kependidikan, Kemendikbudristek.

“Alhamdulillah, saya sangat bahagia mendapat apresiasi sebagai Kepala Sekolah Inspiratif 2022. Hal ini menjadi sejarah dalam hidup saya,” ujar Dewi Ningsih, Selasa (29/11/2022).

Dewi Ningsih mengatakan, perjuangan mendapatkan apresiasi sebagai Kepala Sekolah Inspiratif, tak mudah. Pasalnya, ajang ini cukup banyak diikuti kepala SMK di Tanah Air.

“Sebelum dinobatkan sebagai Kepala Sekolah Inspiratif, saya harus berjuang masuk 20 besar dari sekian banyak peserta. Setelah diseleksi kembali, akhirnya saya masuk 10 besar,” katanya.

“Seluruh peserta yang masuk 10 besar inilah yang dinobatkan oleh Kemendikbudristek sebagai Kepala Sekolah Inspiratif 2022. Ini kebanggan bagi saya dan masyarakat Lampung,” katanya.

Ia mengatakan, perjuangan mendapatkan hal tersebut berkat dukungan dari Pemerintah Provinsi Lampung melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Lampung Bapak Ir. Arinal Djunaidi dan Kepala Disdikbud Bapak Drs. Sulpakar, M.M, yang sudah membimbing saya selama ini,” ujarnya.

“Semoga apresiasi yang saya terima ini bisa menjadi motivasi saya untuk lebih berprestasi dalam memajukan pendidikan di Lampung. Terima kasih kepada semuanya,” tuturnya.

Diketahui, selain Kepala SMKN 4 Bandar Lampung, Dewi Ningsih, memperoleh apresiasi sebagai Kepala Sekolah Inspiratif 2022 dari Kemendikbudristek, juga diraih Kepala SMKN 2 Metro, Lampung, Dr. Armina, M.Pd. (***)

Baca juga: Siperi Antar Kepala SMKN 4 Bandar Lampung Masuk Nominasi Kepala Sekolah Inspiratif 2022

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close