DOK SDN 6 GEDONG AIR BANDAR LAMPUNG
SMARTNEWS.ID – Sekolah Dasar Negeri (SDN) 6 Gedong Air Kota Bandar Lampung, meraih juara 2 pada Lomba Sekolah Sehat (LSS) Usaha Kesehatan Sekolah/ Madrasah (UKS/M) jenjang SD/MI tingkat Provinsi Lampung 2024.
LSS UKS/M dilaksanakan Biro Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Provinsi Lampung, SDN 6 Gedong Air meraih piala dan piagam penghargaan yang diserahkan di Hotel Bandar Lampung, Kamis, 7 November 2024.
Kepala sekolah setempat, Yuli Yana, M.Pd, mengaku senang atas prestasi yang ditorehkan pihaknya dalam mengikuti LSS UKS/M tingkat Provinsi Lampung. Meski meraih juara 2, katanya, prestasi tersebut sangat membanggakan.
“Kami bersyukur atas hasil yang kami terima pada LSS UKS/M. Keberhasilan ini tentu atas dukungan mulai dari warga sekolah, masyarakat, Pemerintah Kota Bandar Lampung dalam hal ini Dinas Pendidikan dan Kebudayaan,” ujar dia, Jumat, 8 November 2024.
Menurut dia, ada lima indikator yang dinilai oleh tim penilai dari Provinsi Lampung, yaitu sehat jasmani, sehat rohani, sehat jiwa, sehat lingkungan, dan sehat gizi. Dari sejumlah hal yang disebut 5S, itu katanya meraih poin memuaskan.
“Lima hal menjadi poin penilaian dari tim penilai Provinsi Lampung terdiri dari Disdikbud, Dinkes, Kemenag, PKK, Biro Kesra, telah kami penuhi semua. Semoga hasil yang cukup memuaskan ini menjadi motivasi bagi sekolah,” harapnya.
Ia mengaku penilaian LSS USH/M yang dilaksanakan pada 12 September hingga 5 Oktober 2024 sehingga meraih juara 2, diharapkan dapat menginspirasi warga sekolah untuk terus membudayakan perilaku hidup bersih dan sehat dalam diri siswa.
Seperti diketahui, saat menerima piala dan piagam penghargaan Kepala SDN 6 Gedong Air didampingi oleh Kepala Bidang PAUD Formal-Nonformal dan Dikmas, Lisa Kurniawati, S.H dan Kepala Seksi Kurikulum Media Eka Suswanti, S.Pd., M.M. (***)