Humaniora
Vaksinasi Pelajar di SMPN 4 Bandar Lampung Tertib dan Lancar
Kepala SMPN 4 Bandar Lampung, Drs. Saino (kanan), menyaksikan vaksinasi pelajar kelas 8 di sekolahnya, Selasa (21/9/2021). ISTIMEWA
SMARTNEWS.ID — Sebanyak 266 siswa kelas 8 SMPN 4 Bandar Lampung, mengikuti vaksinasi Covid-19 untuk dosis pertama, di sekolah setempat, Selasa (21/9/2021).
Vaksinasi yang dilakukan oleh sejumlah tenaga kesehatan dari Puskesmas Kampung Sawah dengan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat, itu berlangsung tertib dan lancar.
“Alhamdulillah, vaksinasi diikuti 266 siswa kelas 8 pada hari ini, semua berjalan sesuai harapan,” ujar Kepala SMPN 4, Drs. Saino, saat menyaksikan vaksinasi pelajar di sekolahnya, Selasa.
Menurut dia, sebelum mengikuti vaksinasi, sejumlah hal wajib dipatuhi siswa, seperti memakai masker, mencuci tangan dengan sabun di air mengalir, dan menjaga jarak.
“Setelah hal itu dilakukan, siswa baru melakukan pendaftaran. Saat mendaftar, siswa juga wajib menyerahkan surat pernyataan persetujuan dari orangtua bahwa bersedia divaksin,” kata dia.
Tahapan selanjutnya, siswa memasuki area vaksinasi untuk melakukan registrasi, screening, vaksinasi, danĀ observasi. “Semua tahapan itu dilakukan oleh tenaga kesehatan,” katanya.
Proses serupa, kata dia, juga dilakukan di hari kedua vaksinasi yang akan dilakukan Rabu, 22 September. “Vaksin Rabu besok untuk siswa kelas 7. Jumlahnya sama seperti hari ini,” terang dia.
Vaksinasi pelajar dalam rangka menghadapi pembelajaran tatap muka (PTM), ini lanjut dia, sebagai upaya membentuk kekebalan komunal juga terhindar dari pandemi Covid-19.
“Usai mengikuti vaksinasi ini, insyaallah siswa sudah bisa mengikuti PTM pekan depan. Namun, berdasar edaran dari Disdikbud Bandar Lampung, siswa yang mengikuti uji coba PTM baru kelas 9,” kata dia. (YUS)