Bandar Lampung
2.946 Guru ASN Kota Terima Tunjangan Profesi Triwulan II 2020
Sejumlah kepala SMP Negeri di Kota Bandar Lampung, saat mengikuti rapat koordinasi bersama Disdikbud Kota, baru-baru ini. (Foto: Dok)
SMARTNEWS.ID — Sebanyak 2.946 guru bersatus Aparatur Sipil Negera (ASN) di Kota Bandar Lampung terima tunjangan profesi guru (TPG) Triwulan II 2020 (April – Juni).
Penyaluran TPG bagi guru TK, SD, SMP, dan pengawas yang dilakukan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota pada Senin, 29 Juni, itu mencapai Rp38,2 miliar.
Kepala Seksi Guru dan Tenaga Kependidikan Disdikbud Supriatin, M.Pd mengatakan, guru yang menerima TPG karena telah memenuhi beban kerja sesuai ketentuan peraturan undang-undang.
Di Bandar Lampung, kata dia, guru yang menerima TPG Triwulan II sebanyak 2.946 orang dengan rincian, guru TK 235 orang, SD (1.446), SMP (1.219) dan pengawas sekolah (46).
Menurutnya, TPG itu langsung disalurkan ke nomor rekening masing-masing guru. “Alhamdulillah, TPG Triwulan II, telah sampai di rekening guru,” katanya, Selasa (30/6/2020).
Dari nilai TPG itu, lanjut dia, Rp4,7 miliar dipotong Pajak Penghasilan sesuai Pasal 21. Sementara Rp765 juta untuk Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS).
“Kebijakan pemotongan untuk BPJS, itu sesuai Peraturan Pemerintah RI Nomor 75 Tahun 2019 tentang Jaminan Kesehatan. Nilainya 1 persen dari gaji guru perbulan,” katanya.
Sementara Sekretaris Disdikbud Kota Eka Afriana, S.Pd., M.Si menerangkan, kehadiran TPG guna meningkatkan suatu proses dan mutu pendidikan, serta profesionalisme guru.
Untuk itu, dia meminta penerima TPG dapat memanfaatkan uangnya sebaik mungkin. “TPG bagian dari menyejahterakan guru, khususnya guru di Bandar Lampung,” kata dia. (YUS)