Humaniora

Pendaftar PPDB SMPN 5 Bandar Lampung Capai 500 Peserta

Ramainya Pendaftar Menandakan Sekolah Sangat Diminati

BANDAR LAMPUNG (smartnews.id) — Pendaftaran penerimaan peserta didik baru (PPDB) jenjang SMP Negeri Bandar Lampung, tahun pelajaran 2019/2020, melalui jalur zonasi bina lingkungan, prestasi, serta guru dan tenaga kependidikan, di tutup Jumat (21/6/2019).

Di SMPN 5 Bandar Lampung, pendaftar melalui tiga jalur tersebut mencapai 500 peserta. Padahal, daya tampung disediakan 150 calon peserta didik. Dengan ramainya jumlah pendaftar, menandakan bahwa sekolah sangat diminati warga Bandar Lampung.

Kepala sekolah setempat, Elly Yanti, S.Pd., M.M.Pd kepada smartnews.id, Jumat mengatakan, pendaftaran PPDB yang dibuka sejak Selasa lalu, menggunakan sistem manual atau offline, di tempatnya cukup ramai didatangi calon peserta didik.

Dari tiga jalur dibuka, calon peserta didik yang datang, sebagian besar mendaftar melalui jalur biling atau berasal dari keluarga belum mampu secara ekonomi. Jalur biling, menurut dia, pihak sekolah melakukan survei tempat tinggal, guna menentukan kelulusan.

“Tahun ini luar biasa pendaftar di tempat kami. Dari 150 daya tampung disediakan, ternyata pendaftar mencapai 500 peserta yang kebanyakan dari jalur biling. Semua pendaftar melalui jalur itu akan dilakuan survei tempat tinggal, hingga Sabtu besok,” ujar dia.

Pada jalur biling, menentukan calon peserta didik akan diterima, menurutnya panitia akan mendulukan peserta yang tempat tinggal terdekat dengan sekolah. Serta dapat menunjukkan surat keterangan tidak mampu yang dikeluarkan kantor kelurahan setempat.

“Syarat daftar jalur biling pertama adalah dari keluarga belum mampu. Selanjutnya rumah paling dekat dengan sekolah, karena PPDB mengacu Permendikbud Nomor 51 Tahun 2018, yang isi salah satunya adalah jalur zonasi. Bila itu memenuhi, baru diterima,” katanya.

Elly Yanti, S.Pd., M.M.Pd, memberi ucapan selamat dan piagam penghargaan kepada siswa peraih nilai tertinggi di kelas, saat pembagian rapor TP 2018/2019.

Dia memperkirakan, ramainya pendaftar tahun ini, selain sekolah terletak di tengah perkotaan, juga siswa di sekolahnya banyak memperoleh prestasi, baik tingkat lokal, regional, maupun nasional. Hal tersebut menjadi pemikat sehingga masyakarat berbondong bondong datang.

Alhamdulillah dalam beberapa tahun terakhir sekolah ini banyak menuai prestasi, bahkan hingga tingkat nasional. Seperti hari ini, saat pembagian rapor siswa, sekolah memberikan penghargaan kesalah satu siswa yang memperoleh juara pada OSN,” ujarnya.

Ditambahkannya, selain hari ini merupakan hari terakhir PPDB jalur biling, prestasi, dan GTK, sekolah juga membagikan rapor siswa kelas VII dan VIII. “Pembagian rapor menandakan hari terakhir tahun pelajaran 2018/2019. Siswa kembali aktif pertengahan Juli,” kata dia. (YUS)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close