APEKSI

Bunda Eva Apresiasi Penampilan Pemusik dan Penari APEKSI 2022

Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana (hijab merah kanan), saat menyaksikan pertunjukan tari untuk acara APEKSI 2022, saat sesi latihan di Disdikbud Bandar Lampung, Rabu (25/5/2022). ISTIMEWA

SMARTNEWS.ID – Penampilan pemain musik dan penari yang akan tampil pada pembukaan dan acara Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) Bandar Lampung, diapresiasi Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana.

Apresiasi tersebut disampaikan Wali Kota Eva Dwiana, saat melihat pertunjukan para pemusik dan penari pada sesi latihan yang dilakukan di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bandar Lampung, Rabu (25/5/2022).

Alhamdulillah, semuanya sudah baik, baik dari penampilan para pemusik maupun penarinya. Intinya semua sudah baik. Bunda (sapaan Eva Dwiana) senang melihatnya,” ujar wali kota perempuan pertama di Kota Bandar Lampung ini.

Kesempatan itu, ia juga mengingatkan kepada para penari dapat mengajak peserta APEKSI untuk menari bersama pada saat pentas di acara APEKSI. “Terutama mengajak wali kota yang perempuan untuk bersama-sama menari nantinya,” ujar dia.

Di akhir penyampaiannya, Wali Kota Eva Dwiana mengucapkan terima kasih kepada para pemusik, penari, dan semua yang terlibat dalam pergelaran APEKSI, guna menyukseskan HUT ke-22 APEKSI di Kota Bandar Lampung.

“Atas nama pribadi dan Pemerintah Kota Bandar Lampung, Bunda mengucapkan terima kasih semuanya. Terutama pada pemusik dan penari yang akan tampil pada APEKSI 2022 ini,” ujar Eva Dwiana.

Pemusik dan penari yang akan tampil pada acara APEKSI 2022 Bandar Lampung, merupakan para pegawai pada Bidang Kebudayaan Disdikbud Bandar Lampung.

Hadir mendampingi Eva Dwiana saat meninjau sesi latihan, Plt Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat Budiman PM, serta Kepala dan Kasi Pembinaan Seni dan Budaya Disdikbud Bandar Lampung, Eka Afriana dan Astuti Diana.

Seperti diketahui, Kota Bandar Lampung menjadi tuan rumah APEKSI 2022. APEKSI yang dipusatkan di Hotel Novotel Lampung dan Gedung Graha Wangsa, ini akan berlangsung pada 27-29 Mei 2022. (***)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close