Ekonomi & Bisnis

Jumat Siang, Bandara Radin Inten II Lampung Lengang

Kondisi Bandara Radin Inten II Lampung Selatan, Lampung, pada Jumat, 6 Mei 2022, pukul 14.00 Wib. ISTIMEWA

SMARTNEWS.ID – Bandara Radin Inten II Lampung Selatan, Lampung, pada Jumat, 6 Mei 2022, pukul 14.00 Wib, terlihat sepi. Hanya tujuh penumpang yang melakukan perjalanan.

Di depan pintu keberangkatan, terlihat pihak keamanan melakukan pengecekan terhadap calon penumpang. Sementara di lokasi ruang tunggu terlihat sejumlah keluarga penumpang.

Pemandangan serupa juga terlihat pada angkutan umum di bandara. Terlihat satu mobil taxi yang terparkir di seberang pintu kedatangan bandara Radin Inten II.

Sementara sejumlah pegawai bandara terlihat melakukan pembersihan di area halaman bandara. Terlihat juga aktivitas pergantian sif pegawai dan patroli keliling petugas bandara.

“Mungkin saja penumpang lain sudah melakukan perjalanan. Penumpang lain datangnya berdasar jadwal keberangkatan,” ujar salah seorang calon penumpang yang tidak ingin disebutkan identitasnya itu. (***)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close