Bandar Lampung
Tribal Gandeng Brimob dan Marinir Gelar Bakti Sosial
BANDAR LAMPUNG (smartnews.id) — Trail Bikers Adventure Lampung (Tribal) menggandeng Korps Brigade Mobil, Brigade 4 Marinir/BS, dan Polres Pesawaran, menggelar bakti sosial, di Kabupaten Pesawaran.
Rombongan sebelum bertolak ke lokasi, berkumpul di Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Lampung, Sabtu (25/5/2019) siang. Guna kelancaran kegiatan, rombongan memanjatkan doa kepada Allah SWT.
Ketua Tribal Muhammad Efendi saat keberangkatan mengatakan, baksos digelar guna membantu masyarakat yang membutuhkan. Pihaknya mengirim 100 orang pada kegiatan tersebut.
Adapun bantuan akan diberikan, menurut Efendi atau biasa disapa Vijay, itu diantaranya berupa sajadah, lampu emergency, dan material bangunan semen. “Dari pihak Brimob juga memberi bantuan karpet untuk di tempat ibadah,” ujar Vijay.
Komandan Batalyon A Pelopor Brimob Polda Lampung, AKBP Hadi Syaiful Rahman menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan yang diadakan Tribal dengan menggandeng dari unsur TNI dan Polri.
Kegiatan tersebut menurutnya sangat positif, terlebih dilaksanakan di bulan ramadan yang penuh keberkahan. “Kami sangat mendukung kegiatan ini. Ada sekitar 15 anggota yang kami terjunkan” kata dia.
Kemudian Ketua Panitia Pelaksana Baksos, Sony Zeinhard, menerangkan pelaksanaan baksos dibetuk dua tim guna penyaluran bantuan kepada masyarakat di sejumlah lokasi di Pesawaran.
Tim A memberi bantuan untuk 4 mushola dan 1 yayasan yang berada di daerah Kecapi, Padang Cermin, Pesawaran. Tim A ini dipimpin langsung Komandan Batalyon A Pelopor Brimob Polda Lampung AKBP Hadi Syaiful Rahman.
Sementara Tim B, memberi bantuan di 4 pesantren di Sukarame 2 Dusun Pematang, Desa Tanjung Agung, Telukpandan, Pesawaran, yang menerima bantuan. Tim B ini dipimpin oleh Komandan Brigif 4 Mar/BS Kolonel Marinir Ahmad Fajar. (yus)