Bandar LampungNasional & Internasional

Eva Dwiana Sebar 10 Ribu Benih Ikan di Embung Sukarame

SMARTNEWS.ID – Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana menebar 10.000 bibit Ikan Nila dan ikan mas di Embung Sukarame, Kamis (10/22022).

“Untuk sekarang kita tebar 10 ribu benih ikan Nila dan mas nanti akan kita tambah lagi supaya masyarakat agar masyarakat bisa mancing ikan, “ungkap Eva Dwiana usai menebar benih ikan.

Orang nomor satu di Bandarlampung ini mengatakan lokasi embung sukarame sebelumnya akan dibuat tempat wisata tetapi karena kedalaman embung yang sangat berbahaya bagi wisatawan oleh karna itu dibuka hanya untuk pemancingan.

“Tadinya kan akan dibuat tempat pariwisata tapi karena kedalaman cukup dalam 7 meter , takut berbahaya lebih baik untuk Pemancingan saja Untuk sementara gratis dulu,” Katanya.

Ia juga menambahkan tentang fasilitas embung akan diperbaiki dan diperindah agar masyarakat disekitar embung yang memancing ikan merasa ada pemandangan yang bagus.

“Untuk fasilitas, nanti kita perbaiki semuanya kita perindah jadi siapun masyarakat yang kesini bisa liat pemandangan di embung, ” Pungkasnya. (***)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close