Ruwa Jurai
Hari Pertama UNBK SMKN 3 Bandar Lampung Berjalan Sukses
BANDAR LAMPUNG (smartnews.id) — Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) SMK tahun 2019, serentak dimulai Senin (25/3/2019). Di SMKN 3 Bandar Lampung, peserta yang mengikuti ujian sebanyak 427 siswa.
Pada hari pertama ini, ujian yang berlangsung sejak pukul 07.30 – 16.00, atau sebanyak tiga sesi, dengan mata pelajaran Bahasa Indonesia, di sana berjalan sukses tanpa menemui kendala. Hal tersebut dikarenakan sekolah telah mengantisipasi kemungkinan yang akan terjadi.
Kepala sekolah setempat Suniyar kepada smartnews.id, Senin (25/3/2019) mengatakan, pada pelaksanaan UNBK di hari pertama, ujian yang diikuti seluruh siswa kelas XII, berjalan sesuai rencana.
Menurutnya, siswa yang mengikuti ujian berasal dari lima kompetensi keahlian, meliputi Tata Busana sebanyak 127 siswa, Tata Boga (103), Perhotelan (99), Tata Kecantikan (34), dan Usaha Perjalan Wisata (54).
“Alhamdulillah semua siswa masuk mengikuti ujian pada hari pertama ini. Siswa mengikuti dengan baik serta mematuhi tata tertib ujian. Tidak ada pula kendala, listrik dari PLN tetap menyala dari pagi hingga akhir ujian,” ujar dia.
Kendati tidak terjadi pemadaman listrik, menurut dia pihak sekolah tetap mengantisipasi dengan menyiapkan satu unit mesin genset. Selain itu, pihaknya juga menyiapkan sejumlah komputer cadangan.
Setiap Kelas Terdapat Dua Pengawas
Pada pelaksanaan UNBK, menurut Suniyar siswa menempati empat ruang kelas dengan masing-masing kelas memiliki 20 personal komputer. Setiap kelas menurutnya diawasi oleh dua pengawas berasal dari sekolah lain, serta proktor dan teknisi.
“Yang mengawasi siswa ujian bukan dari sekolah kami, melainkan pengawas dari sekolah lain atau disebut pengawas silang. Mereka akan bertugas hingga akhir ujian pada Kamis (28/3) mendatang,” ujar Suniyar.
Menurut dia, pada pelaksanaan UNBK tahun ini diharapkan siswa dapat mengikuti dan mengerjakan soal dengan baik serta memperoleh hasil maksimal.
“Pihak sekolah dan panitia telah berupaya secara maksimal mempersipakan ujian tahun ini. Semoga hingga akhir ujian, semua berjalan lancar dan hasilnya memuaskan,” kata dia.
Soal Hari Pertama Ujian 50 Butir
Di hari pertama UNBK SMK, siswa SMKN 3 Bandar Lampung, mengerjakan soal mata pelajaran Bahasa Indonesia. Adapun jumlah soal sebanyak 50 butir dan kesemuanya adalah pilihan ganda.
Seperti diungkapkan peserta ujian, Fazriah Putik Rahayu, bahwa soal yang dikerjakan di hari pertama tidak begitu sulit, melainkan mampu dijawab secara keseluruhan dengan baik.
Menurut siswa dari kompetensi keahlian Tata Busana itu, soal yang diberikan pada ujian diantaranya berupa soal cerita di mana siswa diminta untuk menyimpulkan isi dari soal, serta melengkapi soal pantun. Kesemua soal merupakan pilihan ganda.
“Pada ujian nasional ini, pertanyaan soal tidak begitu sulit. Alhamdulillah saya mampu menjawabnya semua. Lagi pula soal-soal yang diberikan sudah pernah kami pelajari sejak duduk kelas X – XII,” kata dia yang didampingi rekan sekelasnya Nesa Novita Zopanti itu. (yus)