Pendidikan

SDN 04 Babatan, Rehab Gedung Sekolah Melalui DAK

Para siswa-siswi SDN 04 Babatan, Kecamatan Katibung, Lampung Selatan, dapat tersenyum bahagia, ketika sekolahnya direhab melalui DAK tahun ini. Sehingga, kegiatan belajar mengajar (KBM) disekolah tersebut dapat berjalan dengan lancar. Senin (19/9/2022). FHOTO : SMARTNEW.ID/ACENG

 

SMARTNEWS.ID — Mendapatkan rehab sekolah melalui dana alokasi khusus (DAK) dari pemerintah pusat melalui Dinas Pendidikan Lampung Selatan sekitar Rp 301 juta lebih, pihak sekolah beserta wali murid SDN 04 Desa Babatan Kecamatan Katibung Lampung Selatan, merasa senang dan lega. Pasalnya, sebelum dilakukan rehab, sekolah SDN 04 Desa Babatan, dalam kondisi rusak dan atap bocor.

Kepala sekolah SDN 04, Desa Babatan, Sri Hartati mengatakan, sekolahnya mendapatkan kesempatan untuk rehab sekolah tahun ini melalui DAK. Dimana dana DAK untuk rehab sekolah sekitar Rp 301 juta lebih. Kemudian, pihak sekolah juga mendapatkan dana pembangunan perencanaan jamban sekitar Rp 108 juta lebih.

“Allhamdulillah, dengan direhabnya gedung sekolah serta diberikan bantuan pembangunan perencanaan jamban, pihak sekolah beserta wali murid, siswa tidak khawatir lagi melaksanakan kegiatan belajar mengajar (KBM) untuk kedepannya,”ujar Sri Hartati, ketika ditemui SMARTNEWS.ID, Senen (19/9/2022)

Ditambahkan Sri Hartati, sebelum mendapatkan bantuan tersebut, pihak sekolah dalam melaksanakan (KBM) merasa khawatir. Pasalnya bangunan sekolah tersebut kondisinya rusak, atap bocor.

“kalau musim hujan, atap sekolah ini bocor. Kayu-kayu gedung sekolah ini sudah banyak yang rusak dan rapuh, sehingga kurang nyaman untuk melaksanakan kegiatan belajar mengajar,”katanya

Atas diberikannya bantuan rehab sekolah tersebut, pihaknya sangat berterimakasih kepada pemerintah pusat, Dinas Pendidikan dan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan, yang telah memberikan bantuan tersebut. Sehingga, pelaksanaan (KBM) disekolahnya dapat berjalan dengan baik.

“kedepan kami para guru dan siswa tidak khawatir lagi dalam melaksanakan KBM. Mudah-mudahan KBM disekolah kami ini dapat berjalan dengan baik dan mengejar mutu pendidikan sesuai dengan target yang diharapkan,”katanya (ACENG)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close