Humaniora
Disdikbud Bandar Lampung Terima Kunker Disdikbud Muara Enim
Sekretaris Disdikbud Bandar Lampung Eka Afriana, S.Pd., M.Si (kanan), saat menerima cenderamata dari Sekretaris Disdikbud Muara Enim Drs. Winarto, M.M. (SMARTNEWS.ID)
SMARTNEWS.ID – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan, melakukan kunjungan kerja ke Disdikbud Kota Bandar Lampung, Provinsi Lampung, Selasa (24/11/2020).
Kedatangan rombongan yang dipimpin oleh Sekretaris Disdikbud Muara Enim Drs. Winarto, M.M, itu diterima langsung oleh Sekretaris Disdikbud Bandar Lampung Eka Afriana, S.Pd., M.Si, beserta jajaran.
Dihadapan rombongan, Sekretaris Eka Afriana menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak Disdikbud Muara Enim yang telah berkenan berkunjung untuk mengetahui perkembangan pendidikan di Bandar Lampung.
Menurutnya, pendidikan di Bandar Lampung saat ini telah mengalami peningkatan cukup sifnifikan. Hal tersebut terlihat dari meningkatnya indeks pembangun manusia (IPM) di Kota Tapis Berseri.
“Alhamdulilah mutu pendidikan di kota ini telah meningkat tajam. Bahkan, Bandar Lampung sering dijadikan percontohan bagi daerah lain dalam penerapan sistem pendidikan,” ujar Eka Afriana.
Dia mengatakan, kemajuan pendidikan itu tidak luput atas dukungan dari Pemerintah Kota Bandar Lampung. “Dukungan pemerintah itu berlaku bagi semua satuan pendidikan, mulai dari PAUD, SD, hingga SMP,” katanya.
Sementara Sekretaris Disdikbud Muara Enim Winarto mengatakan, kehadirannya di Bandar Lampung guna mengetahui perkembangan satuan pendidikan khususnya pada PAUD dan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM).
Menurutnya, selain ingin mengetahui perkembangan pendidikan PAUD dan PKBM melalui Disdikbud Kota, pihaknya juga akan terjun langsung mendatangi sejumlah PAUD dan PKBM di Bandar Lampung.
“Atas nama Disdikbud Muara Enim, kami menyampaikan rasa terima kasih kepada Disdikbud Bandar Lampung yang telah berkenan memberikan informasi terkait pendidikan khususnya pada PAUD dan PKBM,” kata Winarto yang kesempatan itu pula didampingi Kabid PAUD dan PNF Dra. Sri Hidayati.
Diketahui, saat menerima kunjungan dari Muara Enim, Sekretaris Disdikbud Bandar Lampung turut didampingi Kepala Seksi PAUD Formal dan Non Formal Ripaidah, S.Sos., M.M dan sejumlah staf. (YUS)