Bandar Lampung

Dihadapan Kepala SD Se-Rajabasa, Sekretaris Disdikbud Ingatkan Pentingnya Prokes

Sekretaris Disdikbud Hj. Eka Afriana saat menyosialisasikan tentang protokol kesehatan, di UPT SDN 2 Rajabasa Bandar Lampung. ISTIMEWA

SMARTNEWS.ID — Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bandar Lampung Hj. Eka Afriana kembali mengingatkan satuan satuan pendidikan agar menyiapkan peralatan protokol kesehatan Covid-19 dalam menghadapi pembelajaran tatap muka (PTM).

Itu disampaikan Sekretaris dihadapan kepala SD negeri dan swasta se-Kecamatan Rajabasa, saat mengikuti rapat koordinasi di UPT SDN 2 Rajabasa Bandar Lampung, Rabu (23/6/2022). Menurutnya, peralatan protokol kesehatan menjadi syarat menyelenggarakan PTM.

“Meski PTM masih menunggu informasi dari Ketua Satuan Tugas Covid-19, namun sekolah wajib menyiapkan peralatan prokes, seperti alat pencuci tangan, sekat pembatas meja, gambar titik siswa melangkah, dan sebagainya,” ujar dia.

Selain hal tersebut, lanjutnya, pendidik dan tenaga kependidikan juga nantinya wajib mengawasi peserta didik selama di lingkungan sekolah, baik di dalam maupun di luar kelas.

“Saat PTM di setiap kelas akan ada dua guru. Satu guru tugasnya memberi materi pembelajaran, sedangkan satu guru akan mengawasi sekaligus menjaga anak,” katanya.

Menurut dia, PTM hanya berlangsung selama dua jam dengan daya tampung siswa maksimal 50 persen dari jumlah siswa di kelas dengan jarak tempat duduk minimal 1,5 meter. “Nanti juga tidak ada istirahat. Usai pembelajaran siswa langsung diminta pulang ke rumah,” katanya.

Kesempatan itu, ia juga mengingatkan warga sekolah untuk selalu mematuhi protokol kesehatan demi mencegah penularan Covid-19. “Selama di sekolah jangan pernah melepas masker dan ingat selalu mencuci tangan dengan sabun di air mengalir,” tandas dia.

Seperti diketahui, kesempatan itu Sekretaris didampingi Kepala Bidang Pendidikan Dasar Hj. Mega Puri, S.Pd., M.M, Koordinator Wilayah III Ghozali, M.H, dan Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) SD Kecamatan Rajabasa Dra. Hj. Harmiyati, M.Si. (**)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close
Close